Makanan Yang mengandung Susu dari China
Dalam surat dari Kepala BPOM kepada asosiasi peritel Indonesia bernomor
PO.04.01.1.4970 tertanggal 23 September 2008 yang tembusannya dikirim ke
Pusat Komunikasi Publik Departemen Kesehatan disebutkan bahwa ada 28
jenis produk makanan mengandung susu dengan 12 merek yang berasal dari
Cina yang harus diamankan.
Asosiasi peritel Indonesia, menurut surat yang ditandatangani Kepala
BPOM itu, diminta menindaklanjuti surat tersebut dengan segera menarik
produk tersebut dari peredaran, menyegelnya dan kemudian melaporkannya
ke BPOM.
Jenis dan merek produk makanan yang harus diamankan antara lain yogurt
bermerek Jinwei Yoguoo (susu fermentasi rasa aneka buah, rasa buah dan
rasa netral/plain) , susu full cream merek Guozhen, *Indo Eskrim Meiji
Gold Monas (rasa coklat dan rasa vanila),* *Oreo (stik wafer, cocholate
sandwich cookie), kembang gula coklat susu M&Ms, dan Snickers (biskuit
nuget lapis coklat). *
Ada pula makanan dan minuman merek Yili yakni Yili Bean Club Matcha Red
Bean Ice Bar, Yili Red Bean Ice Bar, Yili Super Bean Chesnut Ice Bar,
Yili Prestige, Yili High Calcium Low Fat Milk Baverage, Yili Choice
Dairy Frozen Yogurt Bar With Real Peach and Pinepple Flavoured dan Yili
High Calcium Milk Baverage.
Produk makanan mengandung susu lain yang juga harus diamankan adalah
Chocliz Dark Chocolate, Dutch Lady Strawbery Flavoured Milk (ekpor Cina,
Hongkong dan Singapura), Natural Choice Yogurt Flavoured Ice Bar With
Real Fruit, Nestle Dairy Farm UHT Pure Milk (katering), kembang gula
rasa coklat Dove Choc dan kembang gula White Rabbit Creamy Candy.
Klik gambar dibawah untuk lebih jelasnya:
sumber: kompas.com